ELS.ID NEWS | Website Spesifikasi Lengkap dan Review Laptop No. 1 di Indonesia

Pilih Laptop | Website Spesifikasi Lengkap dan Review Laptop No. 1 di Indonesia

Intel Alder Lake Siap Lawan M1 Apple!

2 min read
Chip Terbaru dari Intel yang siap bersaing melawan M1 Apple !

ALDER LAKE! Chip Terbaru dari Intel yang siap bersaing melawan M1 Apple! 

Ada yang baru nih dari Intel.

Chip Terbaru dari Intel yang siap bersaing melawan M1 Apple !

Sumber : Sweclockers

Dari acara yang sangat bergengsi di dunia, CES 2021, Intel turut memberikan kejutan dengan mengumumkan sederet prosessor terbarunya, dimana yang menjadi unggulan adalah prosessor Intel Alder Lake. Tahun ini tentu akan semakin ketat persaingan antar brand teknologi, dimana Alder Lake ini siap bersaing dengan prosessor ARM Apple M1. Hmm, menarik nih.

Arsitektur yang digunakan Intel pada prosessor ini adalah arsitektur hybrid, dimana terdapat pembagian fungsi core yaitu fokus untuk performa dan fokus pada efisiensi. Prosessor ini memang ditujukan untuk desktop dan notebook dimasa yang akan datang, dengan lebih fokus pada platform dibandingkan pada mobile. Pada prosessor Alder Lake ini juga akan menggunakan versi perbaikan dan proses manufaktur 10nmm, SuperFin, dimana akan menjadi bagian dari prosessor Intel generasi selanjutnya yaitu generasi 12.

“Ini mengintegrasikan core berperforma tinggi dan berperforma tinggi ke dalam satu produk.” Ini akan menjadi dasar bagi prosesor desktop dan seluler terkemuka yang dapat lebih pintar, lebih cepat, dan lebih efisien untuk menggunakan komputasi dunia nyata, “mengutip CNET, ucap Intel’s Consumer Chip Leader, Greg Bryant.

Baca juga : Laptop dengan Intel Generasi 11 Tiger Lake 

Chip Terbaru dari Intel yang siap bersaing melawan M1 Apple !

Sumber :  Intel Corporation

Selanjutnya yang juga menarik untuk diperhatikan adalah varian terbaru dari prosessor Intel Gen 11 Tiger Lake , yaitu varian Tiger Lake seri H. Prosessor terbaru ini terdiri dari Tiger Lake 35W dan 45W yang akan digunakan untuk laptop gaming tipis. Kemampuan dari kedua prosessor juga tidak diragukan, karena memiliki kecepatan clock up to 5.0Ghz. Prosessor ini juga menghadirkan 8 core, fitur thunderbolt 4, WiFi 6/6E dan PCIe generasi 4 untuk GPU yang memiliki performa tinggi.

Selain untuk laptop, para pengguna PC desktop juga dapat menikmati CPU terbaru yaitu Rocket Lake Core i9-11900K, yang support PCIe 4.0 dan mampu menaikan IPC sebesar 19%, yang mana lebih tinggi dibandingkan dengan prosessor gaming AMD. Prosessor ini akan dibuat dengan proses 10nm SuperFin, dengan peningkatan kinera sebesar 35% pada penggunaan aplikasi ditambah dengan kinerja grafis yang 75% lebih baik. Semua prosesor baru di atas akan tersedia pada kuartal pertama 2021. Namun khusus untuk Alder Lake, prosesor unggulan ini baru tersedia kuartal kedua tahun ini.

Temukan produk Intel lainnya disini 

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *