Laptop bukan cuma buat ngetik tugas, apalagi untuk mahasiswa arsitektur yang kerjaannya berat-berat. Mulai dari desain 3D, rendering, hingga edit video, semua butuh perangkat yang bertenaga. Karena itu, performa laptop jadi hal krusial yang nggak bisa ditawar.
Tapi tenang, kamu nggak perlu keluarin puluhan juta buat laptop yang bisa diandalkan. Sekarang sudah banyak pilihan laptop di bawah 15 juta yang punya performa kuat untuk kebutuhan arsitektur. Yuk kita lihat beberapa rekomendasi laptop mahasiswa arsitektur yang bisa kamu andalkan!
Rekomendasi Laptop Mahasiswa Arsitektur
Sebagai mahasiswa yang berkuliah di jurusan arsitektur, pastikan laptop kamu punya spesifikasi tinggi. Soalnya, software seperti AutoCAD, SketchUp, Lumion, atau Blender itu cukup berat dan menuntut performa.Â
Berikut rekomendasi laptop yang harganya terjangkau tapi tetap tangguh untuk mahasiswa arsitektur:
1. HP Victus 15-FA1094TXÂ

Laptop ini hadir dengan kombinasi prosesor Intel Core i5-12450H dan GPU NVIDIA GeForce RTX 2050. Cocok banget untuk kamu yang sering pakai software berat seperti AutoCAD, SketchUp, atau bahkan Lumion ringan. RAM 16GB-nya cukup lega buat multitasking, dan SSD 512GB bikin akses file besar jadi lebih cepat.
Layarnya FHD 144Hz, pas untuk preview desain lebih halus. Cocok buat kamu yang sering render atau revisi gambar teknis. Laptop ini dibanderol sekitar Rp10.799.000, termasuk cukup worth it untuk performa di kelasnya.
Spek lengkapnya bisa kamu cek langsung di halaman HP Victus ini
2. MSI Thin 15-B13UCX

Desainnya tipis, tapi performanya serius. Laptop ini menggunakan Intel Core i5-13420H dan GPU RTX 2050, cocok untuk modeling 3D maupun editing rendering. Kamu bisa menjalankan Revit, Rhino, atau Enscape dengan lancar.
Layarnya 15.6 inci FHD 144Hz cukup nyaman untuk melihat detail desain secara real-time. Cocok buat kamu yang sering mobile tapi butuh performa tinggi. Harga MSI Thin 15-B13UCXÂ Rp10.499.000, cocok buat mahasiswa yang ingin laptop ringan tanpa kompromi tenaga.
Mau lihat tampilannya? Yuk, intip lebih dekat di produk MSI Thin ini
3. Lenovo LOQ 15IAX9IÂ

Rekomendasi laptop untuk mahasiswa arsitektur selanjutnya adalah Lenovo LOQ 15IAX9I. Laptop ini didesain buat kamu yang sering pakai software 3D seperti Blender, SketchUp, atau Revit. Prosesornya pakai i5-12450HX dan GPU Intel Arc A530M, cukup tangguh untuk keperluan arsitektur profesional.
Layar 15.6 inci FHD IPS-nya sudah 100% sRGB, cocok buat kamu yang butuh warna akurat. Keyboard RGB 4 zona bikin kerja malam makin nyaman. Konektivitas lengkap dan bodi tangguh bikin laptop ini jadi pilihan serius. Dengan harga sekitar Rp11.499.000, laptop ini termasuk ekonomis untuk laptop dengan fitur layar profesional.
Cek detail teknisnya di halaman produk Lenovo LOQ ini
4. Dell Inspiron 5440Â

Buat kamu yang lebih banyak kerja di dokumen, gambar teknis, dan butuh laptop ringan untuk dibawa ke kampus, Dell Inspiron ini bisa jadi pilihan. Prosesor Intel Core 5-120U dan RAM
16GB DDR5 cukup kuat untuk membuka AutoCAD, Photoshop, dan browsing referensi secara bersamaan.
Dengan layar 14 inci FHD+ dan bobot hanya 1.56 kg, laptop ini nyaman buat dibawa ke studio atau kerja kelompok. Laptop ini berkisar Rp10.000.000-an, pas untuk mahasiswa yang butuh laptop praktis tapi tetap bertenaga.
Tertarik? Simak spesifikasinya di Dell Inspiron ELS.ID
5. Macbook Air M2Â

Bagi kamu pengguna ekosistem Apple, Macbook Air M2 bisa jadi pilihan minimalis tapi powerful. Chip M2 cukup kuat untuk menjalankan ArchiCAD, SketchUp, dan software desain ringan lain versi Mac. Retina Display-nya memberi tampilan warna yang tajam dan detail, sehingga cocok untuk presentasi konsep ke dosen.
Laptop ini juga tahan baterai dan hanya seberat 1.24 kg. Sangat cocok buat arsitek masa depan yang aktif. Macbook Air M2 berharga sekitar Rp13.000.000-an, cocok untuk kamu yang butuh desain ringkas dan kinerja andal.
Cari laptop stylish dan kencang? Lihat Macbook Air M2 di tautan ini
Semua rekomendasi laptop di atas punya spesifikasi yang bisa diandalkan untuk mahasiswa arsitektur. Pastikan kamu pilih yang sesuai dengan gaya kerja dan kebutuhan aplikasi yang sering digunakan. Gak harus mahal, yang penting kuat dan tahan diajak lembur bareng deadline!
Kalau kamu masih bingung pilih yang mana, langsung aja cek stok dan spek lengkapnya di ELS.ID. Di sana kamu bisa bandingin laptop berdasarkan kebutuhan kamu, mulai dari GPU, RAM, hingga tipe layar. Selain itu, banyak promo menarik dan layanan purna jual terpercaya yang bikin belanja laptop jadi lebih aman dan nyaman.
*Harga diatas saat artikel ini dirilis, dan dapat berubah sewaktu waktu tanpa pemberitahuan