RESPONSIVE & ACCURATE SENSOR (ARIA E)
Sensor yang digunakan adalah PixArt PAW 3311 yang mampu melacak pergerakan dengan presisi hingga kecepatan 300 IPS dan akselerasi 35G.
LIGHTWEIGHT DESIGN (ARIA E)
Rasakan pengalaman bermain berkecepatan tinggi dengan teknologi Feather touch yang responsif. Dengan bobot yang sangat ringan hanya 59 gram, mouse ini memungkinkan pergerakan yang mudah dan tanpa hambatan, menjadikan setiap gerakan terasa mulus dan cepat. Kombinasi antara bobot yang ringan dan responsivitas tinggi memastikan bahwa pengguna dapat mengontrol permainan dengan lebih baik dan meraih performa maksimal dalam setiap sesi gaming.
UP TO 70 HOURS OF BATTERY LIFE (ARIA E)
Dengan baterai berkapasitas 300 mAh, mouse ini dapat mengisi ulang daya baterai dengan waktu pengisian sekitar 2 jam dan memberikan daya tahan hingga 70 jam dalam satu kali pengisian. Jadi kamu tidak perlu khawatir mouse akan kehabisan baterai di tengah-tengah sesi permainan.
100% PURE VIRGIN PTFE (ARIA E)
Mouse gaming Aria E dilengkapi dengan pure virgin PTFE skate yang dirancang khusus untuk memberikan pengalaman bermain yang stabil dan presisi tinggi. Dengan fitur ini, mouse Aria E memberikan tracking yang lebih baik serta mendukung pergerakan cepat dan responsif saat bermain game, terutama dalam situasi yang membutuhkan refleks tinggi
6 MACRO FUNCTION PERFORMANCE (ARIA E)
Telah dilengkapi dengan 6 tombol yang bisa diprogram dengan fungsi makro. Tombol-tombol tersebut akan mempermudah berbagai kegiatan kamu pada komputer, salah satu nya ketika bermain game. Dengan menjadikan tombol-tombol tersebut sebagai shortcut, perintah yang harus diinput dengan beberapa kali klik bisa menjadi lebih singkat menggunakan tombol tersebut.
Spesifikasi
Connectivity : Dual-Mode (Wired + 2.4GHz)
Sensor : PixArt 3311 Sensor
IPS : 300
Polling Rate : 1000Hz
Weight : 59 Grams Super Lightweight
Sensor Type : Optical
Resolution : 12000 DPI
Acceleration : 35G
On-board Memory : Yes
Switch Type : Huano TBSPD (M1/M2)
Dimension : 114*65*39mm













































